PANSUS 2 DPRD KABUPATEN BEKASI KUNJUNGAN KERJA KE KABUPATEN BADUNG

Ketua Pansus 2 DPRD Kabupaten Bekasi, Darissalam bersama jajaran yang terdiri dari 15 orang kunjungan kerja ke DPMPTSP Kabupaten Badung. Tujuan utama kunjungan ini adalah untuk membahas Rancangan Peraturan Daerah tentang Pemberian Insentif dan Kemudahan Investasi, serta melihat secara langsung penyelenggaran Mal Pelayanan Publik di Kabupaten Badung.

Kunjungan diterima oleh Penata Perizinan, Kadek Kristina Rini didampingi Penata Perizinan Ahli Muda, Ayu Gede Willnelia serta Petugas PRO, Nirmala Dewi.