KABUPATEN BADUNG SABET TIGA PENGHARGAAN NASIONAL DALAM PENYELENGGARAAN PELAYANAN PUBLIK TAHUN 2020

Jakarta, 9 Maret 2021

Kinerja  dan komitmen Pemerintah Kabupaten Badung dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik mendapat apresiasi dan penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negera dan Reformasi Birokrasi. 

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Menteri PANRB, Tjahyo Kumolo, didampingi Deputi Bidang Pelayanan Publik Diah Natalisa kepada Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta sebagai Pembina Pelayanan Publik Kategori Pelayanan Prina (A), Kepala DPMPTSP Kabupaten Badung, I Made Agus Aryawan dengan kategori pelayanan prima (A) dan Kepala Disdukcapil Kabupaten Badung, A.A Arimbawa dengan kategori pelayanan prima (A) bertempat di Ballroom Ritz Carlton Hotel, Jakarta Selasa 9/3.

Prestasi dari 5 (lima) Kepala Daerah seluruh Indonesia termasuk Bupati Badung mendapat penghargaan sebagai Pembina Pelayanan Publik dengan kategori Pelayanan Prima (A) karena kinerja  2 (dua) Unit Penyelenggara Pelayanan Publik yaitu DPMPTSP dan Disdukcapik meraih predikat Kategori Pelayanan Prima (A). 

Menteri PANRB, Tjahyo Kumolo dalam sambutannya menyatakan bahwa reformasi birokrasi dalam pelayanan publik  merupakan  agenda nasional. Oleh sebab itu semua unit penyelenggara pelayanan publik harus memberikan pelayanan publik yang prima, mudah, cepat dan transparan. 

Pelayanan publik yang prima adalah motor penggerak pertumbuhan ekonomi dan investasi dengan memberikan  pelayanan yang berkualitas dan cepat. Penyederhanaan birokrasi dan sistem kerja harus mampu memotong birokrasi yang panjang dan berbelit-belit. Penyederhanaan dan kemudahan dalam pelayanan publik kunci dari reformasi birokrasi bagi semua penyelenggara negara. Demikian pula
Inovasi  dalam penyelenggaraan pelayanan publik harus terus dikembangkan termasuk pemanfaatan Teknologi Informasi.

Salam KANDA DINDA
BADUNG melayani