DPMPTSP KABUPATEN BADUNG BANTU PELAKU USAHA MENGURUS PERIZINAN BERUSAHA DALAM KEGIATAN COACHING CLINIC OSS YANG DISELENGGARAKAN KEMENPAREKRAF

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI selenggarakan kegiatan Coaching Clinic Pelayanan Perizinan Berusaha Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Melalui Online Single Submission (OSS) Berbasis Risiko di Provinsi Bali. 2 orang tenaga pendamping dari DPMPTSP Kabupaten Badung menghadiri kegiatan tersebut untuk memberikan pelayanan pengurusan perizinan berusaha berbasis risiko kepada 90 orang pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif. Turut hadir Kepala DPMPTSP Provinsi Bali, AA. Ngurah Oka Sutha Diana bersama Koordinator Pelayanan Perizinan Ekonomi DPMTPSP Kabupaten Badung, I Wayan Pagonarianto.